Kunjungan Bang Zul Di Kantor DPP PKS, Menguatkan Sinyal Bang Zul dan PKS Manuver di RI 1 2024.

PENAJURNAL.COM Jakarta, - Ketua Tim Pemenangan Pemilu Wilayah (TPPW) Partai Keadilan Sejahtera  NTB, sekaligus Gubernur Ntb H.zulkieflimansyah (Bang zul) melakukan  kunjungan ke kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan.

Bang zul datang sekitar pukul 14.00 WIB.  disambut langsung oleh Presiden PKS . H.Ahmad Syaikhu. kunjungan tersebut menguatkan sinyal akan adanya manuver baru dalam kancah politik nasional. 

Beberapa pekan lalu banyak media memberitakan, perihal peluang Bang zul untuk maju ke PILPRES 2024, kunjungan ke kantor DPP PKS membuat banyak pengamat politik mengidentifikasi akan adanya calon presiden / wakil presiden dari luar jawa.

Jika kunjungan tersebut menjadi media konsolidasi bang zul untuk maju ke pilpres 2024, akan menambah keragaman dan alternatif pilihan pada pesta demokrasi di 2024 nanti, 

Banyak harapan yg bisa di wujudkan oleh politisi muda kelahiran sumbawa ini  secara potensi dan kematangan berpolitik dan koneksi yg sudah beliau rintis dari legislatif hingga ke daerah bang zul menjadi pilihan kandidat kuat dati NTB , dalam mengikuti pilpres 2024.

Bang Zul memiliki kans cukup besar untuk bisa tampil di panggung Pilpres 2024. Pasalnya, jauh sebelum dia kembali ke NTB dan jadi Gubernur. Nama Bang Zul sudah cukup mentereng sebagai tokoh nasional. “Apa lagi beliau itu memiliki dua tempat kelahiran politik (NTB dan Banten). Sangat jarang ada orang seperti beliau ini. Ini suatu modal politik yang cukup baik untuk Pilpres,”  Diketahui sebelumnya menjabat Gubernur NTB, Bang Zul tercatat sebagai anggota DPR RI tiga periode dari dapil Banten II. Bahkan juga pernah maju sebagai calon Gubernur Provinsi Banten (cahyadi) 

Share:  

No comments:

Post a Comment