Pengamanan Lebaran 2021, Anggota Piket Regu II Posyan Cek Kendaraan Masuk Pelabuhan

 


PENAJURNAL.COM SUMBAWA--Dalam pengamana dan pelayanan lebaran Idulfitri tahun 2021, anggota piket regu II Pos Pelayanan pelabuhan penyebrangan Poto Tano memeriksa seluruh kendaraan yang memasuki areal pelabuhan, Rabu (12/5) pagi. 

Dalam kegiatan itu seluruh kendaraan diperiksa satu persatu kelengkapan dan barang-barang yang diangkut oleh sejumlah kendaraan logistik. 

"Pengecekan ini terus dilakukan oleh anggota untuk mencegah penyebaran Covid-19 dan mencegah adanya para penumpang gelap yang menumpang di kendaraan logistik," ujar Kapolres Sumbawa Barat AKBP Herman Suriyono SIK memalui Paur Humas Eddy Soebandi SSos di Taliwang, Rabu.

Selain itu pemeriksaan juga dilakukan untuk mencegah tindak pidana. Terlihat para petugas TNI Polri dan Dinas Perhubungan Sumbawa Barat juga mengatur lalu lintas di lokasi tersebut. 

Dalam kegiatan ini, petugas mengimbau masyarakat agar bersama-sama menjaga kondusifitas wilayah, dan menjaga kebersihan diri dan lingkungan agar terhindar dari Covid-19.

"Anggota juga mengimbau para supir kendaraan agar mematuhi protokol kesehatan pencegahan penyebaran yaitu memakai masker dan menjaga jarak serta membawa handsanitiser di kendaraan," katanya.

Kepada para supir kendaraan, petugas juga mengimbau agar waspada terhadap kejahatan Curat, Curas dan Curanmo serta segera melaporkan ke aparat keamanan terdekat jika ada hal-hal yang menimbulkan gangguan keamanan. 

Untuk mencegah penyebaran Covid-19, para petugas membagikan masker kepada sejumlah pengendara yang tidak menggunakan masker. 

Pos pelayanan ini akan terus melakukan kegiatan selama 24 jam setiap hari sampai dengan tanggal 17 Mei 2021 sesuai dengan aturan pemerintah pusat dan provinsi NTB tentang pembatasan pergerakan dan larangan mudik. 

Hingga saat ini situasi di pelabuhan Poto Tano aman terkendali.

(Cahyadi) 

Share:  

No comments:

Post a Comment