Pastikan Personelnya Bebas Narkoba, Kodim 0315/Tanjungpinang Gelar Tes Urine Pada Kegiatan P4GN Semester I Tahun 2024
![]() |
Kodim 0315- Komando Distrik Militer (Kodim) 0315/Tanjungpinang melaksanakan kegiatan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Narkoba (P4GN) Semester I Tahun 2024. Kegiatan itu dilaksanakan di Aula Makodim 0315/Tanjungpinang,
Kepri penajurnal.id//Kodim 0315- Komando Distrik Militer (Kodim) 0315/Tanjungpinang melaksanakan kegiatan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Narkoba (P4GN) Semester I Tahun 2024. Kegiatan itu dilaksanakan di Aula Makodim 0315/Tanjungpinang, Kamis (20/6/2024).
Kegiatan tersebut dikoordinir langsung oleh Staf Intelijen Kodim 0315/Tanjungpinang diikuti oleh anggota Perwira, Bintara, Tamtama dan termasuk PNS TNI Kodim 0315/Tanjungpinang yang mana dilaksanakan Pemeriksaan Tes Urine secara langsung.
Pada kesempatan itu, Plh. Pasi Intelijen Kodim 0315/Tanjungpinang Kapten Inf Herwansyah Putra menjelaskan dari tes urine yang dilakukan terhadap seluruh Personel dan didapati, hasilnya negatif, dan tidak ada didapati anggota yang terindikasi menggunakan Narkoba.
Pasintel juga menambahkan kegiatan tes urine tersebut merupakan program kerja Staf Intelijen yang dilaksanakan secara berkala dan insidentil dalam rangka pengamanan personel termasuk pencegahan dan pengecekan terhadap penggunaan Narkoba dan sejenisnya.
"Intinya kegiatan ini untuk menindaklanjuti perintah Pimpinan TNI, dimana TNI menyatakan perang terhadap Narkoba, maka secara internal kita juga melaksanakan pengecekan atau tes urine terhadap seluruh personel", jelasnya.
Lanjutnya, apabila ada Personel Kodim 0315/Tanjungpinang yang terlibat Narkoba maka akan dikenakan sanksi yang tidak main-main dan tanpa kompromi, yang bersangkutan akan dikenakan sanksi terberat yakni dengan pemecatan.
"Tentunya kita berharap agar seluruh Prajurit dan PNS Kodim 0315/Tanjungpinang bebas dari Narkoba. Jadi, tes urine ini bertujuan untuk melakukan tindakan preventif atau pencegahan terhadap penyalahgunaan Narkoba", ujarnya
"Oleh karenanya, sangat penting bagi kita melakukan pencegahan secara internal terhadap seluruh personel. Sebagai aparat kewilayahan, kita harus selalu memberikan contoh, suri tauladan kepada masyarakat. Kemudian tentunya juga kita dapat membantu dan mencegah peredaran Narkoba di masyarakat," tambahnya. (Pendim0315)
Editor : Dimas Sirait
Follow & Subscribe
BERITA POPULER
-
Batam penajurnal.id -// selama bergulirnya kasus pembunuhan brigadir novriyansah yosua hutabarat oleh Sambo cs di persidangan,pada saat...
-
Kapolri memimpin langsung upacara serah terima jabatan (Sertijab) sejumlah perwira tinggi Polri di Mabes Polri, Jakarta, pada Jumat (14/3). ...
-
Kepolisian Sektor (Polsek) Sagulung telah berhasil mengungkap kasus dugaan tindak pidana penempatan pekerja migran Indonesia (PMI) secara il...
-
Bea Cukai Batam sebagai instansi yang berkomitmen kuat untuk memberantas peredaran rokok ilegal, khususnya di daerah Kota Batam, lakukan ope...
-
Bea Cukai Batam berhasil melakukan penindakan terhadap calon penumpang pesawat Batik Air berinisial KW yang merupakan DPO atas upaya penyelu...
-
Unit Reskrim Polsek Batu Aji berhasil mengungkap kasus pencurian sepeda motor (curanmor) yang terjadi di Jalan Bengkong Indah Swadebi, Kelur...
-
pada hari sabtu siang diperkirakan pukul 12.30 wib,Kapal tanker WM Natuna seruduk pos polisi airud dan rumah warga dan satu unit kapal ce...
-
Kapolresta Barelang Kombes Pol Zaenal Arifin, S.I.K. menggelar doorstop press conference terkait pengungkapan kasus tindak pidana penggelapa...
-
Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadhan 1446 H / 2025 M, Bhayangkari Cabang Kota Barelang bersama murid-murid TK Kemala Bhayangkari I...
-
Polsek Batu Aji Gelar Konferensi Pers Ungkap Jaringan Curanmor di Batam, 6 Pelaku Berhasil DiamankanPolsek Batu Aji menggelar konferensi pers terkait pengungkapan jaringan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang beroperasi di berbagai ...
No comments:
Post a Comment