Ramadhan Penuh Berkah: Bhayangkari Cabang Kota Barelang dan Murid TK Kemala Bhayangkari II Belakang Padang Tebar Kebaikan dengan Takjil
Batam penajurnal.id Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadhan 1446 H / 2025 M, Bhayangkari Cabang Kota Barelang bersama murid-murid TK Kemala Bhayangkari II Belakang Padang mengadakan kegiatan Pembagian Takjil di depan Mapolsek Belakang Padang, Kecamatan Belakang Padang, pada Jumat (14/03/2025).
Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak yang turut hadir, di antaranya Kapolsek Belakang Padang, Iptu Sonny Fajri, S.H., M.H., Ketua Bhayangkari Cabang Kota Barelang yang diwakili oleh Ibu Jesica, Ibu Ayu Kadek, serta perwakilan Bhayangkari Ranting Belakang Padang dan personel Polsek Belakang Padang.
Sebanyak 150 bungkus takjil dibagikan kepada masyarakat yang melintas di depan Polsek Belakang Padang, termasuk para tukang ojek, tukang becak, dan masyarakat umum.
Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sosial sekaligus hasil sumbangsih dari murid-murid TK Kemala Bhayangkari II Belakang Padang. Selain itu, pembagian takjil ini telah menjadi tradisi tahunan yang rutin dilakukan oleh murid-murid TK Kemala Bhayangkari II Belakang Padang setiap bulan Ramadhan.
Acara berlangsung dengan penuh kebersamaan dan semangat berbagi. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat menanamkan nilai-nilai kepedulian dan semangat berbagi sejak usia dini, serta mempererat tali silaturahmi antara masyarakat dan kepolisian.
Editor : Dimas Sirait
Follow & Subscribe
BERITA POPULER
-
Batam penajurnal.id -// selama bergulirnya kasus pembunuhan brigadir novriyansah yosua hutabarat oleh Sambo cs di persidangan,pada saat...
-
Bea Cukai Batam berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional di Terminal Kedatangan Ferry International Bata...
-
pada hari sabtu siang diperkirakan pukul 12.30 wib,Kapal tanker WM Natuna seruduk pos polisi airud dan rumah warga dan satu unit kapal ce...
-
Rendang cempedak makanan khas Jambi khususnya Kabupaten Kerinci. (Foto: Dok. Facebook/Kt Homemade Sambal) JAMBI - Penajurnal.id | Masakan...
-
Dalam rangka mengakomodir pemudik selama Lebaran Idul Fitri 1446 H, Bea Cukai Batam bersama dengan instansi terkait, yaitu Kepolisian Daerah...
-
Polsek Nongsa kembali melaksanakan kegiatan "Jum'at Curhat Kamtibmas" bersama masyarakat, kali ini bertempat di Masjid At-Taub...
-
Kepolisian Sektor (Polsek) Batu Aji berhasil mengungkap kasus pencurian dengan kekerasan (curas) yang terjadi di Jalan Bintang, Tanjung Unca...
-
Unit Reskrim Polsek Batam Kota berhasil mengungkap kasus pencabulan terhadap anak di bawah umur yang terjadi di Perumahan Gardan Raya, Kelur...
-
Kapolri memimpin langsung upacara serah terima jabatan (Sertijab) sejumlah perwira tinggi Polri di Mabes Polri, Jakarta, pada Jumat (14/3). ...
-
Bea Cukai Batam berhasil melakukan penindakan terhadap calon penumpang pesawat Batik Air berinisial KW yang merupakan DPO atas upaya penyelu...
No comments:
Post a Comment