Ramadhan Penuh Berkah: Bhayangkari Cabang Kota Barelang dan Murid TK Kemala Bhayangkari II Belakang Padang Tebar Kebaikan dengan Takjil


 Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadhan 1446 H / 2025 M, Bhayangkari Cabang Kota Barelang bersama murid-murid TK Kemala Bhayangkari II Belakang Padang mengadakan kegiatan Pembagian Takjil di depan Mapolsek Belakang Padang, Kecamatan Belakang Padang, pada Jumat (14/03/2025)


Batam penajurnal.id Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadhan 1446 H / 2025 M, Bhayangkari Cabang Kota Barelang bersama murid-murid TK Kemala Bhayangkari II Belakang Padang mengadakan kegiatan Pembagian Takjil di depan Mapolsek Belakang Padang, Kecamatan Belakang Padang, pada Jumat (14/03/2025).

Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak yang turut hadir, di antaranya Kapolsek Belakang Padang, Iptu Sonny Fajri, S.H., M.H., Ketua Bhayangkari Cabang Kota Barelang yang diwakili oleh Ibu Jesica, Ibu Ayu Kadek, serta perwakilan Bhayangkari Ranting Belakang Padang dan personel Polsek Belakang Padang.

Sebanyak 150 bungkus takjil dibagikan kepada masyarakat yang melintas di depan Polsek Belakang Padang, termasuk para tukang ojek, tukang becak, dan masyarakat umum.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sosial sekaligus hasil sumbangsih dari murid-murid TK Kemala Bhayangkari II Belakang Padang. Selain itu, pembagian takjil ini telah menjadi tradisi tahunan yang rutin dilakukan oleh murid-murid TK Kemala Bhayangkari II Belakang Padang setiap bulan Ramadhan.

Acara berlangsung dengan penuh kebersamaan dan semangat berbagi. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat menanamkan nilai-nilai kepedulian dan semangat berbagi sejak usia dini, serta mempererat tali silaturahmi antara masyarakat dan kepolisian.


Editor : Dimas Sirait

Share:  

No comments:

Post a Comment